Menu

Selasa, 12 Januari 2021

Karakter Cookies






Cookies atau kue kering cokelat chip merupakan salah satu kue yang banyak disukai anak-anak atau orang dewasa karena rasa manisnya yang sangat pas, gurih, enak, lezat, dengan taburan topping cokelat dan kacang semakin menarik.

 

Karakter cookies yang baik :

- Cookies harus renyah dan lembut

- Cookies crispynya harus kering, teksturnya harus lembut, 

- Bentuk cookies harus seragam atau sama

 

Untuk membuat cookies tidak membutuhkan waktu yang lama, hanya perlu waktu 1 jam untuk membuatnya. Jadi cookies ini sangat cocok sekali buat cemilan di rumah. Cookies dan biscuit dapat diproduksi secara massal pabrik, dibuat di toko roti kecil atau dibuat sendiri. Cookies sering sekali disajikan dengan minuman seperti susu, kopi, atau teh. Cookies buatan pabrik dijual di toko-toko dan mesin penjual otomatis. Cookies yang baru di panggang dijual di toko roti atau warung kopi, mulai dari perusahaan berukuruan kecil hingga perusahaan multinasional seperti sturbucks.

 

Bukuit butir cokelat ini ditemukan oleh koki Amerika Ruth Graves Wakefield dan koki Sue Brides pada tahun 1938. Dia menemukan resep selama periode ketika dia memiliki Toll House Inn, di Whitman, Massachusetts. Di era ini, Toll House Inn adalah restoran popular yang menampilkan masakan rumah. Sering salah dilaporkan bahwa ia secara tidak sengaja mengembangkan biscuit, dan bahwa ia berharap butir cokelat akan meleleh. Dia menambahkan potongan bit dari cokelat semi-manis Nestle ke dalam biscuit tersebut.

 

Pada saat pemanggangan, terjadi proses kenaikan suhu yang mengakibatkan terbentuknya uap air dan terbentuknya gas CO2. Jika lama pemanggan ideal maka panas akan berpenertasi dengan cepat pada bagian bawah dan atas cookies sehingga menyebabkan hilangnya gas pengembangan dan air pada bagian tersebut. Tetapi bila terlalu lama pemanggangannya memungkinkan penetrasi panas pada bagian bawah dan atas cookies yang justru dapat membuat tekstur cookies menajdi lebih keras.

 Tekstur suatu produk berkaitan dengan kadar air dan kadar protein dimana semakin tinggi kadar protein akan semakin menyerap air.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar